
Siswa SMP Darunnajah Antusias Ikuti Edukasi Kebencanaan dari Tagana Jatim
- 19 Mei 2025
- 10 Like
- Dinsos Jatim
MOJOKERTO – Puluhan siswa SMP Darunnajah di Dusun Treceh, Desa Sajen, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto, menunjukkan antusiasme tinggi dalam mengikuti program Tagana Masuk Sekolah (TMS) yang digelar oleh Taruna Siaga Bencana (Tagana) Jatim, Sabtu (17/5/2025).
Program berlangsung selama dua hari, dimulai dengan asesmen oleh tim Tagana kepada Kepala Sekolah SMP Darunnajah, Mariadi SS. Hasil asesmen menunjukkan bahwa sekolah ini berada di bawah naungan yayasan dan mayoritas siswanya berasal dari keluarga kurang mampu. Karena itu, pihak sekolah tidak memungut biaya pendidikan alias gratis.
Namun, kondisi tersebut berdampak pada minimnya dana operasional. Dana BOS yang diterima sekolah tidak mencukupi untuk membayar gaji guru maupun menunjang kegiatan belajar mengajar. Bangunan sekolah yang hanya satu lantai juga dilaporkan memiliki atap yang rawan runtuh, serta minimnya fasilitas seperti akses internet dan listrik yang masih bergabung dengan SD di lokasi yang sama.
Kondisi geografis sekolah yang berada di dekat jurang turut menjadi perhatian. Demi keselamatan siswa dan guru, sekolah sangat membutuhkan pagar pembatas serta jalan bertangga karena akses jalan yang masih berupa tanah menurun dan belum dipaving.
Pada hari kedua kegiatan, para siswa mengikuti rangkaian acara edukatif mulai dari sosialisasi kebencanaan, pemutaran video, permainan edukatif (fun game), hingga simulasi penanganan bencana. Kegiatan ini juga mencakup pembentukan Satuan Siaga Bencana Sekolah (SSBS) sebagai bentuk kesiapsiagaan siswa menghadapi bencana.
“Saya senang bisa memberi edukasi cara menghadapi bencana dengan cara yang seru dan mudah dimengerti,” ujar Muhammad Rievlan Ardiesta Akbar, salah seorang anggota Tagana Jatim.
Acara ditutup dengan sesi foto bersama dan ramah tamah antara tim Tagana, guru, serta siswa SMP Darunnajah. Kegiatan ini menjadi pengalaman berharga sekaligus menumbuhkan kesadaran siswa terhadap pentingnya kesiapsiagaan menghadapi bencana.(mun/qal)