
Pemprov Jatim-UPT PSTW Banyuwangi Rutin Potong Kuku Lansia Total Care: Jaga Kebersihan dan Kesehatan
- 19 Juli 2025
- 2 Like
- Dinsos Jatim
BANYUWANGI – Untuk menjaga kebersihan dan kesehatan penerima mamfaat (PM) lansia, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jatim melalui Unit Pelaksana Teknis Pelayanan Sosial Tresna Werdha (UPYPSTW) Banyuwangi Dinas Sosial (Dinsos) Jatim rutin melaksanakan kegiatan potong kuku bagi penerima manfaat (PM), khususnya yang masuk kategori total care atau memerlukan bantuan penuh dalam aktivitas sehari-hari.
Kegiatan ini kembali dilaksanakan pada Sabtu (19/7/2025) di Ruang Perawatan Khusus (RPK). Petugas UPT PSTW Banyuwangi bersama mahasiswa praktikan turut sigap membantu para lansia dalam aktivitas perawatan diri atau Activities of Daily Living (ADL), seperti memotong kuku tangan dan kaki.
Kepala UPT PSTW Banyuwangi, Drs. Agung Pambudi, M.Si., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pelayanan menyeluruh terhadap lansia yang tinggal di panti.
“Saya berharap para penerima manfaat di sini selalu tampil bersih dan rapi, sehingga mereka merasa lebih nyaman dan percaya diri,” ujarnya.
Pemotongan kuku dilakukan secara berkala sebagai langkah preventif untuk mencegah infeksi, menjaga kebersihan tubuh, dan mendukung kualitas hidup lansia di panti.(imr/qal)